Berdasarkan konsep ekonomi kreatif ternyata blue ocean strategy saja tidak cukup untuk menghadapi persaingan yang akan muncul. Sebuah perusahaan dapat memperkokoh posisinya di dalam industri dengan menerapkan white ocean strategy atau strategi laut putih.
Konsep white ocean strategy yang berlandaskan
pada prinsip-prinsip moralitas dan menjaga kelestarian sumber daya alam dan
lingkungan sedikit banyak sejalan dengan konsep ekonomi kreatif. White Ocean Strategy (WOS) Menurut
Chanchaochai (2012), merupakan strategi di mana pengusaha mengelola perusahaan
secara utuh, mulai dari menetapkan visi, kebijakan, misi, dan rencana strategis
meliputi metode operasional setiap bagian perusahaan, termasuk tata pengelolaan
sumber daya manusia, pemasaran serta penjualan, administrasi, dan periklanan.
WOS menuntut perusahaan untuk menjalankan bisnis dengan menjunjung tinggi
nilai-nilai moralitas demi meningkatkan manfaat bagi lingkungannya. WOS
merupakan strategi yang fleksibel dan dapat diterapkan di berbagai situasi, dan
dapat membantu mengokohkan posisi perusahaan dan meningkatkan daya saing dengan
membangun image melalui penekanan terhadap nilai-nilai moral.
Adapun prinsip-prinsip untuk menjalankan WOS yang dapat diterapkan oleh perusahaan adalah:
- Timbulnya dan keberadaan perusahaan white ocean harus diarahkan menuju dampak positif bagi masyarakat
- Menetapkan tujuan jangka panjang
- Menemukan keseimbangan antara faktor manusia (people), planet, keuntungan (profit), dan semangat (passion)
- Mempertahankan konsep perusahaan terkait berlimpahnya sumber daya alam di muka bumi ini dan setiap orang akhirnya dapat menjadi pemenang
- Mendirikan perusahaan atas dasar etika, kebenaran, dan ketulusan
- Perusahaan white ocean memperoleh kekuatannya dari dalam dirinya melalui tanggung jawab sosial individu (individual social responsibility)
- Menetapkan tolok ukur white ocean strategy dalam sektor bisnis
No comments:
Post a Comment